KETUA PA PONOROGO:
“HADIRI HARLAH KE 57 PONDOK PESANTREN AL-ISLAM JORESAN,
LEBIH MAJU LEBIH BERMUTU”
www.pa-ponorogo.go.id || Selasa, 02/05/2023. Ketua Pengadilan Agama Ponorogo Bapak Drs. Zainal Arifin, M.H. memenuhi undangan dari Pondok Pesantren Al-Islam nomor: 35.PAN.HL.57.04.2023 tertanggal 27 April 2023, dalam rangka Resepsi Peringatan Hari Lahir ke 57 Pondok Pesantren Al-Islam Mlarak Ponorogo. Acara diselenggarakan di halaman Kompleks Pondok Pesantren Al-Islam Joresan dengan dihadiri oleh Gubernur Jawa Timur yang diwakili oleh Kepala Bakorwil I Madiun Bapak R. Heru Wahono Santoso, S.Sos., M.M., Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo, Jajaran Forkopimda Ponorogo, Forkopimca Kecamatan Mlarak, para santri dan alumni podok pesantren Al-Islam Joresan. Seperti yang disampaikan oleh Bapak Nur Kholis, Ph.D selaku ketua panitia acara hari ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka mememperingati hari lahir ke 57 podok pesantren Al-Islam Joresan yang terdiri dari 6 rangkaian acara yaitu istighosah khubro, ziaroh makom para pendiri podok pesantren Al-Islam Joresan, sima’an al-qur’an, seminar, serta hari ini resepsi puncak peringatan hari lahir ke 57 pondok pesantren Al-Islam dan ditutup dengan pengajian akbar yang akan dilaksanakan pada tanggal 02 April 2023 malam.
Sesuai dengan rundown acara, kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB yang dibuka dengan pembacaan ayat suci al-qur’an dan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Sesuai dengan tema yang diangkat yaitu “Lebih Maju, Lebih Bermutu” Bapak Drs. Usman Yudi, M.Pd.I selaku Direktur pondok Al-Islam Joresan di umur yang ke 57 ini berharap agar warga pondok pesantren serta para alumni bisa lebih maju dan dapat menjadi insan bermutu menjadi bagian dari masyarakat. Harapan besar juga disampaikan oleh Bapak Sugiri Santoso Bupati Ponorogo yang menyampaikan dalam sambutannya, Pondok Pesantren Al-Islam bisa berkembang menjadi lebih besar dan mampu membuat peradaban yang baik untuk bangsa dan negara, karena beliau menyampaikan bahwa di kedepannya seorang pemimpin tidak hanya harus pintar tetapi juga mempunyai akhaq baik. Hal ini selaras dengan sambutan yang disampaikan oleh Bapak Heru selaku kepala Bakorwil I Madiun yang mana beliau menyampaikan bahwa seorang pemimpin tidak hanya harus pintar tetapi juga harus bijak, sehingga ia dapat memahami apa yang dibutuhkan masyarakatnya nanti maka sudah tepat kirannya generasi saat ini untuk menuntut ilmu di pondok pesantren.
Acara dilanjutkan peresmiaan gedung Al-khaustar dan Poskestren Pondok Pesantren Al-Islam Joresan ditandai dengan penandatangan secara hand scan oleh Ketua Bakorwil I Madiun, Bupati Ponorogo, dan Direktur Pondok Pesantren Al-Islam Joresan. Selanjutnya Acara ditutup dengan Do’a yang dipimpin oleh Bapak KH. Wahid Syafaat. Dalam kesempatan kali ini Ketua Pengadilan Ponorogo Bapak Drs. Zainal Arifin, M.H. turut mengucapkan Selamat Hari Lahir yang ke 57 dan mendoakan agar pondok pesantren Al-Islam Joresan terus maju berkembang mencetak generasi penerus yang berbudi dan islami. (RMS)