Dharmayukti Karini Cabang Ponorogo
Pererat Silaturahmi, Belajar Berorganisasi
www.pa-ponorogo.go.id || Jum’at, 17 Maret 2023, Bertempat di Ruang Sidang Chandra Pengadilan Negeri Ponorogo, Dharmayukti Karini Cabang Ponorogo menyelenggarakan pertemuan rutin. Acara ini dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, Pengurus, Anggota Luar biasa dan anggota Dharmayukti Karini Cabang Ponorogo. Kegiatan Dharmayukti Karini adalah wahana silaturahmi antara anggota dan juga sebagai pembelajaran organisasi. Anggota dari organisasi Dharmayukti Karini adalah Para Hakim Wanita, Istri Para Hakim, Istri Para Pejabat Fungsional/ Struktural, Para Karyawati dan Istri para karyawan di Lingkungan Mahkamah Agung RI, Peradilan Umum, Peradilan Agama, Peradilan Tata Usaha Negara, dan Peradilan Militer di seluruh Indonesia.
Oleh karenanya perlu untuk menyatukan kembali tekad dan kekompakan para anggota Dharmayukti Karini karena tanpa kekompakan dan kebersamaan dari kita semua, maka pekerjaan yang kita lakukan hanya akan menjadi sia-sia. Acara dimulai pukul 09.00 WIB, diawali dengan pembukaan oleh MC, menyanyikan lagu Hymne dan Mars Dharmayukti Karini. Setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan Laporan dari Bendahara, Sekretaris, Seksi Organisasi, Seksi Pendidikan, Seksi Ekonomi, dan Seksi Sosial Budaya.
Selanjutnya adalah sambutan dan pengarahan oleh Ibu Ketua Dharmayukti Karini Cabang Ponorogo yaitu Ibu Isma, S.Sos.,. Dalam sambutannya, beliau mengharapkan agar seluruh pengurus maupun anggota giat untuk mengadakan pertemuan rutin dengan tujuan untuk memperat tali silaturrahmi. Pada akhir acara, untuk memeriahkan dalam setiap acara pertemuan adalah dengan adanya pembagian doorprize kepada yang beruntung, untuk memotivasi dan memberikan semangat kepada semua anggota. Dimana pertemuan dan silaturrahmi ini merupakan hal positif yang harus terus kita lakukan untuk membangun kebersamaan diantara kita. Kemudian acara ditutup dengan makan bersama (RF2).