Tingkatkan Kualitas Manajemen Kinerja Pegawai
PA Ponorogo Ikuti Sosialisasi e-Kinerja
www.pa-ponorogo.go.id || Dalam rangka upaya meningkatkan kualitas manajemen kinerja, khususnya dalam hal penilaian & pengawasan terhadap kinerja pegawai, PA Ponorogo mengikuti sosialisasi aplikasi e-Kinerja BKN. Sosialisasi ini diselenggarakan oleh PTA Surabaya serta diikuti oleh seluruh peradilan agama di bawahnya secara daring pada hari Senin, 26 Desember 2022. Tepat pukul 13.00 WIB Sekretaris PTA Surabaya, H. Agus Widyo Susanto, S.H, M.H., membuka kegiatan ini.
Hadir dalam acara ini Ibu Supatmi, SH., MM, selaku Kepala Biro Kepegawaian pada Badan Urusan Administasi MA RI. Dalam arahannya beliau menyampaikan pentingnya pemanfaatan teknologi untuk memudakan dalam penyelesaian pekerjaan, sehingga menjadi lebih efektif dan efisien. Aplikasi e-Kinerja BKN merupakan inovasi dibidang kepegawaian yang mencakup pembuatan Sasaran Kinerja (SKP) dan pengisian realisasi SKP serta proses Penilaian Prestasi Kinerja berjenjang secara online.
Narasumber pada sosialisasi ini adalah Hannan Tauqiefie, S.T., dari Biro Kepegawaian Mahkamah Agung RI. Beliau mengawali dengan memberikan materi konsep Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) secara umum sesuai dengan Permenpan RB No. 6 Tahun 2022. Kemudian dilanjutkan dengan praktik pembuatan SKP di aplikasi e-Kinerja secara langsung. Diharapkan dengan mengikuti sosialisasi ini, para peserta mampu memahami tata cara bagaimana menyusun SKP dari level pimpinan tertinggi sampai ke level pelaksana. (WKR)