Ketua Pengadilan Tinggi Agama Surabaya Kunjungi PA Ponorogo
www.pa-ponorogo.go.id|| Kamis, 01/12/2022. Ketua PTA Surabaya Dr. H. Bahruddin Muhammad, SH., MH mengunjungi PA Ponorogo, dalam kegiatannya beliau melihat secara langsung kinerja bagian kepaniteraan maupun kesekretariatan. KPTA Surabaya memperhatikan kelengkapan sarana dan prasarana PTSP PA Ponorogo, beliau berpesan untuk mengedepankan kenyamanan pengunjung sidang, selalu menerapkan budaya kerja 5S sehingga pelayanan yang excellent tetap terjaga. Dr. H. Bahruddin Muhammad, SH., juga mengucapkan selamat kepada PA Ponorogo yang mendapatkan predikat kenaikan kelas dari Pengadilan Agama Ponorogo Kelas 1B menjadi 1A.
Ruang kerja kepaniteraan dan ruang arsip perkara juga tak luput dari pengamatan beliau, ketepatan pengisian data pada SIPP, pengiriman berkas banding, serta mengingatkan akan ketelitian hakim dalam membuat putusan. Berlanjut pada bagian kesekretariatan KPTA Surabaya menanyakan tentang sertifikasi untuk jabatan-jabatan fungsional non teknis yang ada di PA Ponorogo, “Alhamdulillah seluruh jabatan di PA Ponorogo sudah terisi semua, berarti sebagai supporting unit bagian kesekretarian sudah mempunyai SDM yang sangat memadai . Menjaga sinergitas antar unit sangat perlu, karena dengan begitu kita bisa membuat lembaga kita ini menjadi lebih baik dan berprestasi” ujar beliau.
Kunjungan Ketua PTA Surabaya hari ini memberikan motivasi, motivasi dalam sebuah lembaga atau organisasi merupakan hal penting karena dapat mendukung perilaku pegawai menjadi lebih giat dan antusias dalam mencapai hal yang optimal. Jika pekerjaan dapat dijalankan secara optimal, maka dapat mewujudkan tujuan organisasi. Adapun tujuan motivasi diantaranya meningkatkan moral dan keputusan kerja pegawai, meningkatkan produktivitas, meningkatkan disiplin, dan menciptakan suasana serta hubungan kerja yang baik. Selama kunjungan Ketua PTA Surabaya di PA Ponorogo didampingi oleh Ketua PA Ponorogo, Panitera dan Sekretaris. Ketua PTA Surabaya mengapresiasi kebersihan, kelengkapan sarpras, dan penataan atau layout ruang kerja pegawai. (yl)