Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan
Ketua Pengadilan Agama Ponorogo
KPTA Surabaya Dr. H. Bahruddin Muhammad, SH., MH., melantik KPA Ponorogo
Ponorogo|| Rabu, 7/9/2022 Berdasarkan SK Ketua Mahkamah Agung RI Nomor 248/KMA/SK/VIII/2022 tentang Promosi dan Mutasi Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama. Bertempat di Hallroom Westin Hotel Surabaya, KPTA Surabaya resmi melantik 9 Hakim Tinggi dan 26 Ketua Pengadilan Agama se-Jawa Timur, salah satunya adalah Ketua Pengadilan Agama Ponorogo. Sebelum menjabat sebagai Ketua PA Ponorogo Drs. Zainal Arifin, MH., menjadi Wakil Ketua PA Kodya Malang. Pria kelahiran Jombang, 6 Juli 1967 ini mengawali karier hakimnya pada Pengadilan Agama Atambua.
Penyerahan Palu Pimpinan dan Memori Jabatan dari KPA Ponorogo yang lama kepada KPA Ponorogo yang baru
Pelantikan Ketua PA Ponorogo tentunya memberikan harapan-harapan baru, terutama dalam peningkatan kinerja. KPTA Surabaya Dr. H. Bahruddin Muhammad, SH., MH., dalam sambutannya berpesan kepada ketua pengadilan agama seluruh Jawa Timur agar komunikasi dan koordinasi harus terus dilakukan untuk menjaga sinergitas. Meningkatkan kualitas lembaga peradilan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing jabatan. Kepemimpinan yang efektif dilembaga peradilan lahir dari pimpinan yang inspiratif, serta mampu mengelola manajemen organisasi. (yl)