
Memasyarakatkan Olahraga, DYK Cabang Ponorogo Ikuti Kegiatan
Pembinaan Jasmani Bersama PERWOSI

www.pa-ponorogo.go.id | Senin, 13 Januari 2025. Memenuhi Undangan dari PERWOSI nomor 001/PWS-PNG/XI2025, DYK Cabang Ponorogo mengikuti Kegiatan Pembinaan Jasmani dan Kerjasama Tim antar anggota PERWOSI. Kegiatan ini dilaksanakan di Oemah Semar Tawangmangu. Dengan diikuti oleh Pengurus PERWOSI serta Perwakilan Organisasi-organisasi Wanita Kabupaten Ponorogo, kegiatan berlangsung dengan fun.

Tepat pukul 06.00 WIB, para peserta berangkat dari Pendopo Kabupaten Ponorogo menuju tempat acara. Ketua PERWOSI Kabupaten Ponorogo, Susilowati Sugiri Sancoko, mengungkapkan bahwa acara ini diadakan untuk mewujudkan visi PERWOSI yaitu Memasyarakatkan Olahraga dan Mengolahragakan Masyarakat. “Acara ini dalam rangka melaksanakan visi PERWOSI, yakni Memasyarakatkan Olahraga dan Mengolahragakan Masyarakat. Selain itu, juga untuk meningkatkan kerja sama tim,” ujarnya.
Dengan memakai outfit bernuansa pink, semua peserta tampak bersemangat dan penuh antusias dalam mengikuti seluruh kegiatan. Setelah pembinaan jasmani, kegiatan dilanjut dengan mini outbound. Hal ini dilaksanakan untuk mengingkatkan kerjasama dan komunikasi tim serta kepercayaan diri para peserta.
PERWOSI (Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia) sendiri merupakan merupakan bagian program pemerintah yang tugasnya menyemarakkan dunia olahraga khususnya kaum perempuan. Organisasi ini didirikan pada tanggal 20 Mei 1967 di Jakarta. PERWOSI menyelenggarakan kegiatan olahraga yang sifatnya fun (menyenangkan), prestasi, dan menambah ilmu seperti pelatihan-pelatihan senam. Di samping itu, PERWOSI merupakan bagian dari anggota KONI dan pada mitra induk organisasi olahraga pada umumnya. Oleh sebab itu PERWOSI diharapkan mampu berperan serta memperdayakan wanita untuk kepentingan olahraga dan pendidikan. (WKR)
















