Hakim PA Ponorogo Hadiri Media Gathering tahun 2024
www.pa-ponorogo.go.id || Jum’at, 20/09/2024. Memenuhi Surat Undangan dari Sekretaris Daerah Ponorogo Nomor : 400.14.5.6/KH/31/405.18/2024, Hakim PA Ponorogo Drs. H. Yazid Alfahri, S.H., M.H. menghadiri undangan Media Gathering Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo Tahun 2024. Bertempat di Rasad Manunggal Garden, Parikesit, Ponorogo, kegiatan tersebut dimulai pukul 19.00 WIB. Tujuan diadakannya kegiatan tersebut yaitu sebagai upaya untuk mempererat hubungan antara Pemkab Ponorogo dan insan media. Selain dihadiri oleh 16 (enam belas) undangan VIP termasuk Bupati Ponorogo dan jajaran FORKOPIMDA, kegiatan malam ini juga dihadiri sebanyak 50 (lima puluh) insan media.
Acara dibuka dengan sambutan dari Kepala Dinas Kominfo Ponorogo selaku Ketua Panitia drh. H. Sapto Djatmiko Tjipto Rahardjo, M.M. Dalam sambutannya, beliau menegaskan tentang pentingnya sinergi antara pemerintahan dengan media. “Media merupakan salah satu pilar demokrasi. Kita harusnya menyatukan persepsi dan memperkuat sinergitas untuk menciptakan komunikasi yang sehat dan konstruktif. Kita bersama-sama harus memerangi hoaks yang dapat merusak tatanan masyarakat,” tegas Pak Sapto.
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M. Dalam sambutannya, beliau mengapresiasi insan media yang selalu mendukung pembangunan di Kabupaten Ponorogo. “Saya siap untuk dikririsi, selama kritik itu bertujuan untuk perbaikan bersama. Sinergi dengan media adalah kunci untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas pemerintah. Selain itu, saya juga ingin berpamitan, karena mulai 25 September 2024 saya akan cuti untuk mengikuti kontestasi sebagai calon Bupati Ponorogo,” ujar Kang Giri.
Ditemui secara terpisah, Pak Yazid menyampaikan dukungannya terhadap acara tersebut dan pentingnya peran media dalam menjaga stabilitas informasi yang berimbang. “PA Ponorogo sangat mendukung sinergi antara pemerintah dan media. Kami yakin, dengan media yang berperan aktif, informasi yang akurat dan positif bisa tersampaikan kepada masyarakat. Sesuai dengan Misi PA Ponorogo yaitu meningkatkan kredibilitas dan transparansi Pengadilan Agama Ponorogo,” ucap beliau kepada Tim Website. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab, ramah tamah serta kuis-kuis interaktif yang turut menyemarakkan suasana. (DT)